PEMERINTAH DESA WIBAWAMULYA BERSAMA PAGUYUBAN CIBARUSAH SINERGI MEMBANTU KORBAN BANJIR

Cibarusah - Pemerintah Desa Wibawamulya Kecamatan Cibarusah Kabupaten Bekasi yang di dampingi oleh Babinsa dan Bimaspol Selaku pempina Desa Wibawamulya menyalurkan bantuan berupa sembako kepada Korban Banjir di Kampung Leuwimalang RT 011/06 dan Kampung Cikolawing serta Kampung Pulau RT 012/09 Desa Wibawamulya yang di motori oleh Paguyuban Cibarusah dan kepala Desa Wibawamulya H. Ruli Firman Zaelani SH.


Banjir yang terjadi di Kampung tersebut disebabkan curah hujan yang cukup tinggi sehingga membuat sungai Cipamingkis meluap dan  sebagian memasuki pemukiman warga serta menghanyutkan tanaman padi di sekitar Sungai Cipamingkis.

Oleh karena itu Kepala Desa Wibawamulya melakukan tindakan cepat dengan membagikan Sembako kepada masyarakat yang terdampak banjir, agar dapat sedikit meringankan beban masyarakatnya di tengah bencana banjir tersebut.


“Alhamdulillah, Kami ucapkan terimakasih kepada Paguyuban Cibarusah yang telah ikut berpartisipasi kepada warga kami, sehinga hari ini kami bisa memberikan bantuan untuk saudara-saudara kita yang menjadi korban banjir di Kampung Leuwimang Cikolawing dan Kampung Pulau Desa Wibawamulya," ujar H Ruli Firman Zaelani SH  Kepala Desa (Kades) Desa Wibawamulya 

Beliau juga menyampaikan turut berduka cita kepada warga  yang terdampak banjir, ia juga berharap bantuan yang di salurkan dapat sedikit membantu kehidupan masyarakat sehari-hari.


 Untuk itu, H Ruli Firman Zaelani SH berharap agar para korban banjir tetap kuat dan selalu mengingatkan ini masih suasana pandemi Covit -19  agar masarakat Desa Wibawamulya menjaga kesehatan selama musibah banjir ini, dan semoga banjir ini cepat berlalu agar perekonomian masyarakat dapat berjalan kembali,  (Pras).

Komentar

Postingan populer dari blog ini

DANRAMIL 09/CIBARUSAH HADIR DALAM UPACARA PEMAKAMAN ANGGOTA TNI AD AKTIF DI WILAYAH BINAANNYA

Citarum Harum Sektor 20 Subsektor 1 Bojongmangu

PEKA DAN PERDULI TERHADAP KESULITAN BABINSA CIBARUSAH JAYA DATANGI RUMAH DUKA WARGA BINAAN.

RAPAT PLENO PENGESAHAN HASIL PILKADES DESA WIBAWAMULYA DI HADIRI DANRAMIL 09/CIBARUSAH BERSAMA MUSPIKA

BABINSA SUKA MUKTI AKTIF MONITOR KEGIATAN POSYANDU

ANJANGSANA BERSAMA MUSPIKA DANRAMIL09/CIBARUSAH WASPADAI DISKUALIFIKASI CAKADES DESA WIBAWAMULYA

BABINSA BANTU WUJUDKAN KEMANDIRIAN PANGAN DENGAN PENDAMPINGAN PERTANIAN

BABINSA MONITORING HARGA SEMBAKO PASAR CIBARUSAH DI TENGAH PANDEMI COVID 19

BABINSA SINDANGMULYA SIAPKAN KAMPUNG PANCASILA BERSAMA WARGA